DJI Osmo Pocket 3 Kamera Vlogging yang Muat di Saku Celana

DJI Osmo Pocket 3 Kamera Vlogging yang Muat di Saku Celana
DJI Osmo Pocket 3 Kamera Vlogging yang Muat di Saku Celana
DJI Osmo Pocket 3 Kamera Vlogging yang Muat di Saku Celana

DJI Osmo Pocket 3 Merupakan Lini Kamera Pocket Gimbal Terbaru Yang Di Keluarkan Oleh DJI Pada 25 Oktober 2023. Seperti pendahulunya, kamera ini di tujukan bagi Anda yang suka vlogging atau merekam momen dalam bentuk video. Kamera saku ini sendiri sudah di lengkapi dengan gimbal stabilizer serta lcd monitor untuk preview kameranya. Sejak awal generasi, seri DJI Osmo memang di peruntukkan bagi para konten kreator. Hal ini di dukung dengan paket kreator atau Creator Combo pada penjualan DJI Osmo Pocket 3 maupun seri sebelumnya. Perbedaan yang mencolok dari seri sebelumnya dapat dilihat pada sensor kamera yang di bawa. Pada seri Osmo Pocket1 sensor kamera yang di bawa yaitu sebesar 1/2.3 inci, kemudian pada seri Osmo Pocket2 sebesar 1/1.7 inci CMOS. Sedangkan pada Osmo Pocket 3 sensor yang di bawa sudah berukuran 1 inci yang menjadikan produk gimbal kamera pocket dari brand ini mengalami peningkatan yang baik di setiap seri nya.

Sensor yang lebih besar membuat pengalaman merekam video kamera pocket ini dalam kondisi low ligth semakin baik. Tak hanya itu, dari segi tampilan kamera pocket ini terlihat lebih besar serta di sematkannya lcd dengan rentang 2 inci. Baterai pada seri ini juga mengalami peningkatan efek dari body yang membesar serta agar mendukung fitur – fitur perekaman di dalamnya.

Kamera ini juga mampu merekam video dengan resolusi 4K – 120fps dengan baik pada orientasi vertikal maupun horizontal. Baterai 1300mAh pada kamera ini mendukung fitur fast-charging yang di klaim 3 kali lebih cepat pada saat pengisian daya. Kesan ringkas dan praktis yang di berikan DJI pada produk ini menjadikan kamera pocket ini menjadi pesaing serius bagi para pembuat konten. Bagaimana tidak, dengan body yang kecil kualitas dari video yang di hasilkan bersaing dengan kamera vlogging pada umumnya.

Osmo Pocket 3 Creator Combo tetap Muat di Saku

Creator combo selalu hadir di setiap seri kamera pocket DJI ini. Namun berbeda dengan DJI Osmo Pocket 3, creator combo pada 2 seri sebelumnya hadir setelah perilisan kamera. Creator Combo di sini ialah aksesoris pendukung produksi konten bagi para konten kreator yang sudah di paket – bundlingkan menjadi satu. Jenis bundling ini dapat Anda miliki bersamaan ketika membeli produk ini. Tentu dengan harga yang lebih mahal, namun tidak se-mahal ketika Anda membeli aksesoris seri ini secara satuan terpisah.

Harga DJI Osmo Pocket 3 varian standar yaitu 8,2 juta rupiah di website resmi DJI. Varian standar ini merupakan pilihan bagi Anda yang merasa belum memiliki budget yang cukup namun ingin memiliki segudang fitur dan kecanggihan kamera gimbal pocket satu ini. Karna pada varian standar saja, Anda akan mendapat unit kamera gimbal pocket, kabel type-C power-delivery, cover, dan strap pergelangan tangan.

Lain hal jika Anda memilih bundling creator combo pada saat membeli kamera gimbal pocket ini. Dengan harga 10,5 juta rupiah Anda mendapat banyak aksesoris pendukung produksi konten. Anda dapat menghemat kurang lebih 3 juta jika membeli bundling kamera ini dengan creator combonya daripada membeli aksesorisnya satu persatu.

Selain unit dan aksesoris varian standar yang sudah pasti Anda dapat, tambahan aksesoris pendukung lain yang Anda dapat juga bisa di katakan banyak. Anda akan mendapat handle dengan 1/4 thread, filter lensa wide-angle, 2 mic transmitter, handle yang di lengkapi dengan baterai khusus osmo pocket 3, serta mini tripod.

Dengan aksesoris yang Anda dapat, tidak menjadikan mobilitas kamera ini susah jika di bawa travelling. Osmo Pocket 3 Creator Combo tetap Muat di Saku karena bundling ini memberikan carryin bag. Hal ini membuat kamera gimbal pocket ini mudah dibawa – bawa tanpa khawatir berat dan memerlukan ruang yang lebih banyak.

Suittable bagi Content Creator

Gimbal pada kamera pocket ini memudahkan penggunanya dalam merekam dengan stabil tanpa guncangan. Kemudian fitur tracking pada wajah membuat kamera ini dapat memosisikan subjek tepat di tengah frame. Hal ini sangat membantu ketika perekaman di lakukan di tempat ramai serta mengurangi penggunanya menggunakan joystik yang ukurannya kecil. Maka dari itu, kamera pocket ini Suittable bagi Content Creator khususnya para travel-vlogging. Hasil video yang detail serta warna yang di hasilkan sudah baik memungkinkan footage yang di ambil bisa langsung di upload.

Gimbal pocket satu ini juga mendapat banyak variasi aksesoris seperti filter kamera magnetic. Seperti seri osmo pocket sebelumya, filter – filter layaknya kamera digital professional tersedia pada DJI Osmo Pocket 3 ini. Meskipun belum banyak di jual di Indonesia, pastinya aksesoris seperti ini akan beredar dengan cepat. Mengingat pada seri osmo pocket 1 dan 2, rata – rata filter yang beredar di pasaran di produksi dan di jual oleh pihak brand third-party.

Filter magnetic ini dengan mudah di lepas maupun pasang, instalasi filter ini pun tidak seperti instalasi filter pada lensa kamera pada umumnya. Sesuai dengan namanya, filter ini memiliki magnet pada titik tertentu yang jika di taruh pada bagian depan lensa kamera ini, filter tersebut dapat menempel serta tak gampang lepas.

Handle tambahan yang membuat pegangan semakin solid ketika menggunakan gimbal pocket ini. Handle ini juga telah built-in baterai di dalamnya membuat waktu penggunaan semakin lama dan memungkinkan pengambilan footage lebih maksimal. Secara gambaran umum, varian standar kamera ini terbilang cukup untuk di gunakan dalam kegiatan vlogging. Namun dengan creator combo, para vlogger maupun konten kreator dapat lebih memaksimalkan kemampuan kamera ini.

Perbandingan dengan Mirrorless dan Iphone 15 Pro Max

Perbandingan dengan Mirrorless dan Iphone 15 Pro Max berdasarkan kualitas dan hasil video yang di ambil. Mirrorles yang menjadi perbandingan yaitu Sony ZV1 yang juga memiliki sensor 1 inci. Perbandingan antara mirrorless dan gimbal pocket ini terlihat pada hasil videonya yang shaky atau goyang. Meskipun ketika di edit, footage dari Sony Mirrorless dapat di buat stabil, namun hal ini dapat mengurangi kualitas video karena umumnya stabilizer pada editing mengorbankan croping pada video. Kemudian jika di bandingkan dengan Iphone 15 Pro Max, perbedaan hasil video dari kedua produk ini ketika pada mode auto yaitu exposure. Hasil video pada Iphone umumnya under exposure jika di bandingkan dengan osmo pocket 3.

Jika di komparasi ketiganya, warna yang di hasilkan dari DJI Osmo Pocket 3 sama dengan yang di hasilkan oleh Sony ZV1 namun pada Sony ZV1 video yang di hasilkan goyang dan tidak stabil. Sedangkan pada Iphone 15 Pro Max, hasil video sama – sama stabil namun ada sedikit croping pada iphone sehinga hasil video seperti under exposure.

Gimbal pocket satu ini dapat menjadi pesaing yang sengit, terlebih dengan kepraktisan yang di tawarkan. Built-in gimbal, hasil video setara kamera vlog professional, daya baterai yang besar, fast charging, dll. Tentu jika di bandingkan dengan kedua produk diatas yang umum di gunakan dalam vlogging dan konten kreator, keunggulan dan poin lebih di dapatkan oleh DJI Osmo Pocket.

Back To Top